Friday 20 December 2013

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA - THE BASOKA





               
! LOGO IPBUSULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM
THE BASOKA (BANK SAMPAH OLAHAN KREATIF) SEBAGAI ALTERNATIF PENYELESAIAN MASALAH SAMPAH YANG MEMBERIKAN NILAI EKONOMI BAGI MASYARAKAT RW 04, KELURAHAN WARAKAS, JAKARTA-UTARA
BIDANG KEGIATAN:
PKM Pengabdian Masyarakat
Diusulkan Oleh:
Dwi Fitriani Citra
D24080224
(2008)
Ira Suci Ariestya
D24080232
(2008)
Indri Dwi Handayani
G44090078
(2009)
Helmi Kurniawan
E34090084
(2009)





INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2011


HALAMAN PENGESAHAN
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

1.   Judul                     : THE BASOKA (Bank Sampah Olahan Kreatif) sebagai Alternatif Penyelesaian Masalah Sampah yang Memberikan Nilai Ekonomi bagi Masyarakat RW 04, Kelurahan Warakas, Jakarta – Utara
2.   Bidang Kegiatan   : (√) PKM Pengabdian Masyarakat
3.   Bidang Ilmu          : (√) Sosial Ekonomi
4.    Ketua Pelaksana Kegiatan
a.    Nama Lengkap                                      : Dwi Fitriani Citra
b.    NIM                                                       : D24080224
c.    Jurusan                                                   : Ilmu Nurtrisi dan Teknologi Pakan
d.   Institut                                                   : Institut Pertanian Bogor
e.    Alamat Rumah/No HP                          : Puri Prasetya/
f.     Alamat Email                                         : 
4. Anggota Pelaksana Kegiatan/Penulis         : empat orang
5.    Dosen Pendamping                                               
a. Nama Lengkap dan Gelar                      : Ir. Anita S.Tjakradidjaja, MRur.Sc
b. NIP                                                         : 
c. Alamat Rumah dan No Tel./HP            
6.    Biaya Kegiatan Total                
a.       Dikti                                                     
Sumber Lain                                                    : --
7.    Jangka Waktu Pelaksanaan                        : 4 Bulan                     

10, Oktober 2011
Menyetujui,
Ketua Departemen
Ilmu dan Teknologi Pangan



Dr.Ir. Idat Galih Permana,M.Sc.Agr
NIP. 196705061991031 001

Ketua Pelaksana Kegiatan




Ira Suci Ariestya
NIM. D24080232
Wakil Rektor Bidang Akademik
 dan Kemahasiswaan



Prof. Dr. Ir. Yonny Koesmaryono, M.S.
NIP. 19581228198503 1003
Dosen Pendamping




Ir. Anita S.Tjakradidjaja, MRur.Sc
NIP. 196110171986032001 
DAFTAR ISI
 Halaman
A. JUDUL.....................................................................................................................1

B. LATARBELAKANG MASALAH......................................................................1-2

C. PERUMUSAN MASALAH....................................................................................2

D. TUJUAN..................................................................................................................3

E. LUARAN YANG DIHARAPKAN.........................................................................3

F. KEGUNAAN........................................................................................................3-4

G. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA.........................................................4

H. METODE PELAKSANAAN...............................................................................5-8

I. JADWAL KEGIATAN.............................................................................................8

J. RANCANGAN BIAYA......................................................................................9-12

L. LAMPIRAN......................................................................................................12-14

1) BIODATA KETUA SERTA ANGGOTA KELOMPOK..................................12-13

2) BIODATA DOSEN PENDAMPING.....................................................................14

3) SURAT PERNYATAAN KERJASAMA..............................................................15

 A.  JUDUL
THE BASOKA (Bank Sampah Olahan Kreatif) sebagai Alternatif Penyelesaian Masalah Sampah yang Memberikan Nilai Ekonomi bagi Masyarakat RW 04, Kelurahan Warakas, Jakarta – Utara
B.  LATAR BELAKANG MASALAH
Sampah adalah sisa-sisa benda atau barang yang telah digunakan manusia. Sampah itu bisa dibagi menjadi dua bentuk yaitu pertama anorganik dan organik. Sampah anorganik adalah sampah yang berasal dari benda-benda yang tidak dapat diuraikan. Contohnya adalah plastik, kaleng, dan lain-lain. Sedangkan sampah organik adalah sampah yang terbentuk dari zat-zat organik dan dapat diuraikan. Contoh sampah ini adalah daun rontok, kertas, dan lainnya.
 Permasalahan sampah menjadi kendala bagi pemerintah. Setiap hari penduduk Jakarta menghasilkan sampah sekitar 6.500 ton. Jumlah produksi sampah di ibukota hingga saat ini semakin meningkat, tetapi sampai sekarang masih belum juga dapat diimbangi oleh kapasitas pengelolaan sampah yang cukup memadai.  Biaya yang diperlukan sebesar Rp. 65 miliar setiap hari hanya untuk mengumpulkannya saja.
Banyak sampah yang belum dapat dikelola oleh pemerintah. Sampah yang tidak tertampung tersebut ditampung oleh kelompok-kelompok pengumpul sampah informal sebagian besar sampah yang ada langsung dibuang ke sungai dan kanal-kanal yang ada di Jakarta. Sistem pengelolaan sampah yang ada saat ini mengakibatkan berjuta-juta ton sampah tidak terproses dengan baik atau bahkan tidak terangkut dari tempat pembuangan sementara.
Bank sampah adalah salah satu strategi penerapan pemilahan dalam upaya pembatasan sampah yang merupakan bagian penting dalam pengelolaan sampah di tingkat masyarakat dengan pola insentif. Pelaksanaan bank sampah pada prinsipnya adalah satu rekayasa sosial untuk mengajak masyarakat memilah sampah. Bank sampah merupakan satu solusi inovatif untuk membiasakan masyarakat memilah sampah dengan menyamakan sampah serupa uang atau barang berharga yang dapat ditabung oleh masyarakat, terutama ibu rumah tangga dan anak-anak. Pada akhirnya masyarakat akan terdidik untuk menghargai sampah sesuai jenis dan nilainya sehingga mereka mau memilah sampah dan membatasi timbunan sampah.
Jika ditelaah dengan baik sebenarnya sampah memiliki nilai ekonomis yang tinggi dan bisa dimanfaatkan kembali untuk keperluan lain, namun nilainya beragam sesuai dengan bentuk dan kondisi sampah tersebut seperti sampah organik yang dapat diolah menjadi pupuk dan sampah plastik yang dapat dijual kembali dan di buat kerajinan. Namun, hal yang menjadi persoalan adalah tidak hanya edukasi kepada masyarakat bahwa sampah memiliki nilai ekonomi yang tinggi sehingga wawasan berpikir masyarakat tidak terbuka serta tidak adanya tempat untuk menampung sampah secara benar.
 Untuk menanggulangi sampah maka diperlukan bank sampah yang memberikan solusi cara mengelola dan menjual sampah pada tempat yang tepat. Kegiatan ini merupakan PKMM yang berjudul Bank plastik merupakan sarana untuk mengurangi sampah dengan cara menabung sampah yang dihasilkan dengan sistem bagi hasil. Sampah-sampah tersebut akan diolah menjadi produk kerajinan tangan dan pupuk yang nantinya dipasarkan. Hasil penjualan produk akan dibagikan kepada nasabah dan pengrajin sesuai dengan kesepakatan

C.  PERUMUSAN MASALAH
Berdasarkan uraian di atas kami melihat bahwa adanya permasalahan sampah di kota jakarta, baik itu berupa sampah organik maupun anorganik. Masalah yang sering terjadi adalah menumpuknya sampah rumah tangga tanpa adanya pemilahan sehingga sampah tersebut menjadi sulit untuk diolah. Pemerintah membutuhkan dana  yang besar untuk mengelola sampah tersebut. Salah satu solusi dari hal ini adalah menciptakan kebiasaan memilah sampah secara terpadu dari lini terbawah yaitu masyarakat. Sehingga dapat menjadikan sampah sebagai aset daerah yang memberikan penghasilan.  
Program ini ingin memanfaatkan sampah organik dan anorganik yang dihasilkan oleh rumah tangga yang setiap bulannya dengan mendirikan sebuah manajemen seperti perbankan dengan cara menabung sampah plastik dari limbah rumah tangga yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga khususnya dan warga kelurahan warakas, sehingga mampu menambah penghasilan dan mengurangi sampah yang makin lama makin menumpuk.

D.  TUJUAN
   Tujuan dari pembuatan PKM-M  THE BASOKA (Bank Sampah Olahan Kreatif) sebagai Alternatif Penyelesaian Masalah Sampah yang Memberikan Nilai Ekonomi bagi Masyarakat RW 04, Kelurahan Warakas, Jakarta – Utara adalah Membuat suatu program bank sampah terpadu sebagai alternatif menyelesaikan masalah penumpukan sampah dan memberikan nilai ekonomi bagi masyarakat kelurahan warakas, jakarta- utara.

E. LUARAN YANG DIHARAPKAN
Dengan adanya PKMM ini diharapkan:
1.     Terciptanya kebiasaan memilah sampah di kalangan warga kelurahan warakas
2.     Adanya pembinaan lanjut pengelolaan sampah bagi warga kelurahan warakas
3.     Adanya produk kerajinan yang dihasilkan dari sampah tersebut.

F.       KEGUNAAN PROGRAM
Manfaat Warga Kelurahan Warakas
·        Terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat
·        Memberikan pendapatan bagi warga kelurahan warakas dari sampah tersebut
·        Meningkatkan skill pengelolaan sampah bagi warga kelurahan warakas
·        Menciptakan kerukunan warga dan interaksi sosial di kelurahan warakas.
Manfaat bagi Pemerintah Daerah
·        Mengurangi masalah sampah yang terjadi di Jakarta
·        Terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat
·        Mengetahui potensi sampah sebagai aset pendapatan pemerintah daerah


Manfaat bagi perguruan tinggi antara lain:
·      Munculnya produk olahan berbahan dasar limbah plastik yang akan memicu jiwa kreatif mahasiswa dalam menciptakan sebuah benda yang dapat dimanfaatkan, Program ini merupakan perwujudan dari Tridharma Perguruan Tinggi yang diharapkan dapat meningkatkan khasanah ilmu sosial.
·      Media berkembangnya mahasiswa dalam berfikir kreatif, inovatif, dan dinamis.

G. GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN
Kelurahan Warakas terletak di bagian Utara Kecamatan Tanjung Priok dengan luas wilayah 108,8 hektar dengan ketinggian 0,1 m diatas permukaan laut. Sebagai suatu wilayah yang terletak dipesisir pantai  dan dekat dengan pelabuhan, maka sebagian besar masyarakat bekerja dengan profesi buruh pelabuhan, pekerja pabrik dan pelaut.
 http://t0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcRV20w078gpamn2IGkP9cqRBDahGJBCdRAz-tMybKDHBU-0Oc7rbJ6rLrW8
Gambar 1. Denah Lokasi Kelurahan Warakas, Jakarta- Utara
            Kondisi tersebut juga manyebabkan tingginya Heterogenitas masyarakat dengan suku dominan: Bugis, Madura, Jawa dan Banten. Sampai saat ini jumlah penduduk warakas mencapai 49.705 jiwa.  Kelurahan  ini memiliki potensi besar dalam menghasilkan sampah rumah tangga berupa organik dan anorganik. Selain itu, pemukiman daerah kelurahan waraks juga merupakan pemukiman yang padat dan kurang begitu memahami dampak yang dihasilkan oleh sampah terhadap lingkungan jika tidak dipergunakan secara benar.

H.    METODOLOGI PELAKSANAAN
a.     Waktu dan Tempat Pelaksanaan Program
Kegiatan ini direncanakan terlaksana pada bulan Maret-Mei 2012 bertempat di RW 04, Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta – Utara.
b.     Peserta Program
Peserta dari program ini adalah ibu-ibu rumah tangga dan remaja puteri yang sebagian besar bekerja di rumah.
c.      Perlengkapan dan Peralatan yang Digunakan
     Perlengkapan dan peralatan yang dibutuhkan dalam pelaksanaan program ini adalah peralatan menjahit, silo pembuatan kompos kemudian peralatan multimedia seperti LCD proyektor, laptop, dan sound system. Program ini juga membutuhkan kertas dan alat tulis untuk melakukan pre-test dan post-test serta pembuatan dan pengisian kuesioner untuk evaluasi akhir.
d.     Metode Pelaksanaan Program
Penyuluhan dan Pelatihan Pengelolaan Sampah
Pelaksanaan kegiatan ini direncanakan selama empat kali selama empat minggu berturut-turut (satu kali setiap minggunya) dengan uraian sebagai berikut :
Minggu Ke-1 :
a.      Observasi
Observasi lapangan merupakan kegiatan pengamatan secara langsung terhadap kondisi alam dan kondisi masyarakat. Tidak ada kegiatan bertanya kepada masyarakat dalam observasi lapang ini, data hanya diambil dari apa yang diamati secara langsung.
b.      Pengenalan
     Kegiatan pengenalan merupakan tahap kedua dari kegiatan PKM Pengabdian masyarakat ini. Pengenalan bertujuan untuk mengenalkan sekaligus mengkomunikasikan kegiatan yang akan dilaksanakan di RW 04, Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta – Utara.
Presentasi dan Diskusi mengenai sampah dan dampaknya bagi lingkungan
Pada tahap ini, peserta akan diberi penjelasan mengenai apa saja dampak dari sampah plastik jika tidak dimanfaatkan dengan benar, dan nilai ekonomis yang dimiliki oleh sampah plastik serta bagaimana cara memanfaatkannya. Evaluasi dari presentasi ini akan dilakukan melalui media pre-test dan post-test yang akan diberikan di awal dan di akhir presentasi. Materi yang disampaikan oleh pemateri secara ringan dan interaktif serta menggunakan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti. Pada akhir sesi diadakan sesi tanya jawab antara peserta dan pemateri.
 Permainan
Melalui permainan ini tingkat pemahaman masyarakat tentang materi yang disampaikan akan terlihat secara langsung.  
c.       Pelaksanaan
Kegiatan pelaksanaan ini merupakan bentuk nyata dari sosialisasi pada tahap pengenalan. Kegiatan ini pun adalah kegiatan yang paling ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Kegiatan pelaksanaan ini dibagi menjadi beberapa bagian yaitu:
Minggu Ke-2 :
a.      Pelatihan Pembuatan Kerajinan Tangan dari Sampah Plastik
Pada minggu ke-2 ini, peserta kegiatan akan diajarkan tata cara pembuatan kerajinan tangan dari sampah plastik. Hasil pembuatan kerajinan tangan dari sampah plastik yang dibuat oleh peserta nantinya akan dievaluasi oleh tim pelaksana.
b.      Kreativitas Masyarakat dalam Mengolah Sampah Plastik
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan sampah menjadi barang jadi dengan menggunakan bahan-bahan plastik dan sampah organik yang telah ditabung oleh peserta. Pada kegiatan ini dapat terlihat sejauh mana masyarakat mengetahui kreativitas peserta memanfaatkan sampah menjadi barang yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi.
  • Minggu Ke-3 :
a.    Pelatihan Pembuatan Pupuk Kompos dari Sampah rumah Tangga
Pada minggu ke-3 ini, peserta kegiatan akan diajarkan tata cara pembuatan pupuk kompos dari sampah rumah tangga. Hasil pembuat pupuk kompos dari sampah rumah tangga ini akan digunakan untuk penghijauan tanaman sekitar lingkungan.
b.   Lomba Kreativitas Pembuatan Kerajinan Tangan dengan Bahan Dasar Sampah Plastik
Pada minggu ke-3 akan diadakan lomba kreativitas pembuatan kerajinan tangan bagi para peserta dengan bahan dasar sampah plastik dan pupuk kompos dari sampah organik rumah tangga. Lomba ini diadakan dengan tujuan untuk merangsang daya kreativitas peserta dalam mengolah sampah plastik menjadi sebuah produk baru yang inovatif. Peserta yang memenangkan lomba ini akan mendapatkan hadiah dari tim pelaksana.
Pada minggu ke-3 ini, pelaksanaan program ini peserta akan diberikan booklet mengenai manfaat, potensi, dan buku yang berisi cara-cara membuat kerajinan tangan dari sampah plastik  serta akan dilakukan evaluasi tahap akhir melalui kuesioner.
  • Minggu Ke-4 :
a. Business Challenge
            Pada minggu ke-4 ini, peserta kegiatan akan ditantang untuk memasarkan produk hasil kerajinan tangan yang sudah meraka buat sebelumya. Wilayah pemasaran produk hasil kerajinan tangan berada disekitar lingkungan kelurahan warakas. Peserta dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil, masing-masing kelompok menyusun strategi agar produk hasil kerajinan tangan diminati oleh calon pembeli. Tujuan kegiatan ini melatih masyarakat dalam menangkap peluang usaha, memotivasi masyarakat untuk berwirausaha, dan menjadi tambahan sumber pendapatan.
b.   Motivasi wirausaha
Peserta kegiatan mendapat materi dari tentor yang berpengalaman di bidang wirausaha. Tujuannya adalah memotivasi masyarakat untuk berwirausaha. Pada kegiatan ini akan diadakan juga sesi tanya jawab dimana para peserta diperbolehkan bertanya tentang semua yang berkaitan dengan dunia wirausaha.
c.    Monitoring
Pemantauan yang dilakukan pelaksana kegiatan selama kegiatan berlangsung dan memberikan penilaian di akhir kegiatan. Tujuan dari montoring untuk menumbuhkan rasa kepercayaan diri dan memotivasi peserta kegiatan.

d.   Tahap Penutupan
Pada tahap ini, kami membuat laporan pertanggungjawaban terhadap program yang telah kami lakukan.
I.       JADWAL KEGIATAN
No
Kegiatan
Bulan
1
2
3
4

1.
Persiapan kegiatan

















2.
Pembuatan booklet dan materi Presentasi

















3.
Koordinasi dengan pihak-pihak terkait

















4.
Pelaksanaan kegiatan

















5.
Evaluasi keseluruhan kegiatan + perhitungan keuntungan

















6.
Pembuatan laporan kegiatan

















7.
Pelaporan Kegiatan



























J. RANCANGAN BIAYA
·      Pra Kegiatan
Transaksi
Jumlah (Rp)
Pengumpulan data
50000,00
Penyusunan  proposal
100000,00
Transportasi
25000,00
Komunikasi
50000,00
Total biaya pra kegiatan
450000,00

·      Pelaksanaan Kegiatan
Transaksi
Uraian
Jumlah (Rp)
I.                    Bahan Baku Pembuatan Produk

 Sampah Plastik
30  kg
300000,00
Benang wool
20 dus @ Rp 15000
300000,00
Pita
40 gulung@ Rp 5500,00
220000,00
Karpet
200 meter @ Rp 18000,00
3600000,00
Kain flanel
250 meter @  Rp 5000,00
1250000,00
Payet
7 lusin @ Rp 19700,00
137900,00
Benang jahit
20 dus @Rp 11000,00
220000,00
Resleting
3 lusin @Rp 13000,00
39000,00
Sabun cuci
1 @ Rp 10000,00
10000,00
Drum Pembuatan Pupuk
3 @ Rp 100000,00
300000,00
EM4
24 @ 25000
600000,00
Terpal
3 x 3 @ 20000
180000,00
Sub Total Bahan Baku Produksi

6756900,00
II.                Peralatan
Gunting
10 buah @ Rp 3000,00
30000,00
Biaya penjahitan
30 buah @Rp 10000,00
300000,00
Cutter
10 buah @ Rp 750,00
7500,00
Timbangan
1 buah @ 150000,00
150000,00
Sikat cuci
3 buah @ 1500,00
4500,00
Ember
1 buah @ Rp 18000,00
18000,00
Jangka
5 buah @ Rp 10000,00
50000,00
Subtotal Peralatan

560000,00
III.             Administrasi dan Kesekretariatan
Surat menyurat

40000,00
Map file
2 buah @ Rp 1500,00
3000,00
Buku Kuitansi
2 buah @Rp 3000,00
6000,00
Alat tulis + penggaris
1 set @ Rp 30000,00
30000,00
Pre test dan post test

100000,00
Sub total administrasi dan kesekretariatan

179000,00
IV.             Logistik dan Transportasi
Sewa LCD
1 buah @ Rp 100000,00
100000,00
Sewa Sound System
1 set @ Rp 200000,00
200000,00
Transportasi
5 liter bensin @ Rp 4500,00
22500,00
Sewa tempat

350000,00
Subtotal Logistik dan Transportasi

375500,00
V.        Publikasi, Dekorasi dan Dokumentasi
Poster
5 buah @ Rp 30000,00
150000,00
Cetak foto + baterai + dekorasi

200000,00
Subtotal Publikasi, Dekorasi dan Dokumentasi

350000,00
VI.             Acara
Bahan Presentasi
50 handout xRp1000
50000,00
Doorprize
5 buah xRp 20000
100000,00
Kenang-kenangan
2 buahxRp 35000
70000,00
Hadiah lomba
3buahx Rp30000
90000,00
Tentor Wirausaha
1 orang
300000,00
Booklet
 250000,00
250000,00
Subtotal Acara

810000,00



VII.          Komunikasi                                             Rp 50000,00
Total Biaya Pelaksanaan Kegiatan

Rp 9.181.400,00

·         Pasca kegiatan
No
Transaksi
Jumlah (Rp)
1
Pengolahan data
50000,00
2
Penyusunan Laporan pertanggungjawaban
50000,00
Total biaya Pasca Kegiatan                                            100000,00
Total Biaya yang Dibutuhkan :
                        
L. LAMPIRAN

Biodata Ketua
Nama/NRP                      : Dwi Fitriani Citra/ D24080224
Fakultas/Departemen      : Peternakan/ Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan
Tempat Tanggal Lahir     : Cilegon, 27 April 1990
No HP/ email                  :
Alamat                                     : 
Waktu Untuk Kegiatan PKM: 12 (jam/minggu)        
Bogor, 15 Oktober 2011



Dwi Fitriani Citra
Biodata Anggota

Nama/NRP                     : Ira Suci Ariestya/ D24080232
Fakultas/Departemen     : Peternakan/ Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan
Tempat, tanggal lahir     : Jakarta, 27 Maret 1990
No Hp/email                   : 08569151808/ irasuci@ymail.com
Alamat                              :Babakan Lebak No. 18 RT 08, Balumbang Jaya, Dramaga, Bogor 16680
Waktu Untuk Kegiatan PKM: 12 (jam/minggu)
Bogor, 15 Oktober 2011



Ira Suci Ariestya
Nama                               : Indri Dwi Handayani/ G44090078
Fakultas/Departemen      : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam/Kimia
Tempat, tanggal lahir       : Jakarta, 30 September 1992
No HP/email                    : 
Bogor, 15 Oktober 2011


                                                                                               
                                                                                                Indri Dwi Handayani
Nama/NRP                      : Helmi Kurniawan /E34090084
Fakultas/ Departemen     : Kehutanan/Konservasi Sumber Daya Hutan dan   
                                          Ekowisata
Tempat, tanggal lahir      : Jakarta, 6 Oktober 1991
Alamat                              
Bogor, 15 Oktober 2011




SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

            Dalam Rangka pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Institut Pertaniana Bogor tahun 2011, dengan ini kami mengajukan permohonan kerjasama dalam rangka pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa bidang Pengabdian Masyarakat (PKMM) dengan judul Program THE BASOKA (Bank Sampah Olahan Kreatif) sebagai Alternatif Penyelesaian Masalah Sampah yang Memberikan Nilai Ekonomi bagi Masyarakat  RW 04, Kelurahan Warakas, Jakarta – Utara
Sehubung dengan hal tersebut, kami memohon pihak Aparat RW 04 Kelurahan Warakas serta Masyarakat Setempat bersedia bekerjasama untuk berpartisipasi mendukung kegiatan PKMM tersebut. Demikian Surat Permohonan kami, atas perhatian dan kerjasamanya yang baik kami mengucapkan terima kasih.

Jakarta, 9 Oktober 2011



Muchdor Sofyanto





No comments:

Post a Comment